Kamis, 09 Oktober 2014

Mengenal Seni Musik Indonesia Lebih Dekat

Mengenal Seni Musik Indonesia Lebih Dekat Sat ini sering digelar pertunjukkan music sebagai sarana hiburan bagi masyarakat, music yang dipentaskan pun terdiri atas berbagai macam jenis yang diantaranya ada music pop, music klasik, tradisional dan lain sebagainya. Selain untuk sarana hiburan, pementasan music juga memiliki tujuan yang lain misalnya untuk acara adat, kegamaan, juga penggalangan dana. Untuk lebih mengenal seni music di Indonesia, mari kita simak ulasan berikut agar semaikn menambah wawasan kita tentang kekayaan budaya Indonesia.

Seni Musik Indonesia Music memiliki fungsi yang luas dan fungsi tersebut terbentuk seiring dengan perkembangannya dalam kehidupan masyarakat Indonesia. Pada hakikatnya music adalah bagian dari seni yang menggunakan suara sebagai media penciptaannya. Walau dari waktu ke waktu memiliki beragam aneka suara yang mengerumuni kita, tetapi tidak semua bisa dianggap sebagai music karena sebuah karya music harus memenuhi syarat tertentu. Syarat merupakan suatu system yang ditopang oleh berbagai komponen seperti melodi dan lain-lain. Sebagai bagian dari kesenian, music merupakan salah satu dari tujuh unsure kebudayaan yang universal. Beberapa fungsi yang umum dimilikinya secara social dapat ditemukan disetiap kebudayaan suku bangsa. Fungsi music sebagai penikmat estetis, setiap jenis music memiliki keunikan melodis, harmonis dan ritmis maupun yang terkait oleh komposisi dan instrumentasinya. Fungsi music sebaga hiburan merupakan sebuah kegiatan yang menyenangkan, membuat rasa puas akan irama, bahasa melodi dan juga keteraturan harmoninya. Jika para penikmat music klasik senang dengan kompleksitas bangun music dan orkestranya, bagi pecinta music pop pun akan sangat terhibur dengan syair, melodi dan atraksi panggungnya.

Kini music bahkan lebih berfungsi sebagai salah satu jenis hiburan masyarakat karena industry music yang berkembang begitu cepat, tak heran segala macam acara dibuka dengan iringan music yang ada pada saat ini. Secara umum music dalam masyarakat antara lain sebagai sarana media upacara, hiburan, ekspresi diri maupun komunikasi. Dan di Indonesia memang mengalami perkembangan yang sangat cepat dalam hal kebudayaannya. 

Berlangganan